Blackhead vs. Whitehead: Kenali Perbedaannya & Cara Mengatasinya

Penulis : Leny Skincare  05 Feb 2025, 13:49:21 WIB

Apa itu Komedo?

Komedo adalah gangguan kulit yang terjadi akibat penyumbatan pori-pori oleh campuran minyak alami (sebum) dan sel kulit mati. Meskipun tidak menyebabkan peradangan, komedo dapat menjadi tempat berkembangnya bakteri seperti Propionibacterium acnes, Staphylococcus aureus, atau Malassezia furfur. Penyumbatan ini dapat muncul sebagai bintik kecil di permukaan kulit, yang terbagi menjadi komedo terbuka (blackhead) dan komedo tertutup (whitehead).

 

Apa saja jenis komedo? Apa perbedaan Komedo Hitam & Putih?

Ø  Blackhead

Komedo Hitam (blackhead) adalah jenis komedo yang terjadi akibat penumpukan minyak dan sel kulit mati dalam folikel rambut di permukaan kulit. Ketika penyumbatan ini tetap terbuka dan terpapar udara, proses oksidasi menyebabkan warnanya berubah menjadi hitam (Agustin, 2022).

 

Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko munculnya blackhead yaitu:

·       Iritasi pada folikel rambut

·       Produksi minyak yang berlebihan

·       Pertumbuhan bakteri Propionibacterium acnes di kulit

·       Perubahan hormon, misalnya saat menstruasi atau akibat konsumsi pil KB dan obat-obatan tertentu

 

Selain faktor internal, pola makan juga diduga berperan dalam munculnya blackhead. Konsumsi makanan seperti produk olahan susu dan makanan tinggi gula dikaitkan dengan peningkatan risiko, meskipun masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memastikan kaitannya.

 

Ø  Whitehead

Komedo putih (whitehead) adalah salah satu jenis jerawat yang terbentuk akibat penyumbatan kelenjar minyak oleh sel kulit mati, minyak berlebih, dan bakteri. Komedo ini memiliki bentuk benjolan kecil berwarna putih atau kekuningan dan sering disebut sebagai komedo tertutup. Whitehead lebih sering muncul pada remaja dan dewasa muda (Lestari, 2023).

 

Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko munculnya whitehead yaitu:

·       Produksi sebum yang berlebihan

·       Proses pembentukan keratin yang tidak normal

·       Penumpukan bakteri di dalam folikel rambut atau saluran kelenjar minyak

·       Perubahan hormon yang melibatkan estrogen, progesteron, dan testosteron

 

Rekomendasi Perawatan di Leny Skincare untuk Atasi Komedo

  1. Hydrapeel Ultimate Treatment

Jika kamu ingin mengatasi komedo dan mendapatkan kulit yang lebih sehat, Leny Skincare menghadirkan perawatan terbaru, Hydrapeel Ultimate Treatment. Dengan 10 tahapan perawatan dalam satu sesi, perawatan ini menawarkan solusi menyeluruh untuk kulit wajahmu. 

 

Manfaat Hydrapeel Ultimate Treatment:

·       Membersihkan pori-pori dan komedo secara mendalam

·       Mengangkat sel kulit mati untuk kulit lebih halus

·       Membantu proses peremajaan kulit

·       Mencerahkan kulit kusam

·       Merangsang regenerasi sel kulit baru

·       Mengontrol produksi minyak berlebih

 

Dapatkan pengalaman perawatan kulit terbaik di Leny Skincare dengan harga promo spesial hanya Rp349.000. Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki kulit yang lebih bersih, sehat, dan bercahaya! 



2.              Facial Treatment

Facial adalah perawatan kulit yang bertujuan untuk membersihkan wajah secara mendalam dari kotoran dan minyak berlebih. Perawatan ini efektif dalam mengurangi penyumbatan pori-pori, sehingga kulit tampak lebih sehat dan segar. Proses facial terdiri dari beberapa tahap yang dapat disesuaikan dengan jenis serta kondisi kulit masing-masing. 

 

Manfaat Facial Treatment:

·       Membersihkan pori-pori dan mengangkat komedo

·       Menghilangkan sel kulit mati

·       Mengencangkan dan meremajakan kulit wajah

·       Mencerahkan kulit agar tampak lebih bersinar

·       Memberikan efek relaksasi yang menenangkan

 

Dapatkan pengalaman facial berkualitas dengan harga terjangkau mulai dari Rp85.000 - Rp250.000 di Leny Skincare. Tersedia berbagai pilihan perawatan sesuai dengan kondisi kulit, seperti Facial Detox, Facial Acne, Facial Organik, Facial Aqua Collagen, Facial Gold, Facial Oxy Infusion, Facial Ice Glow, dan Facial Mikrodermabrasi.

 

Leny Lovers, yuk rawat kulitmu di Leny Skincare dan dapatkan kulit bersih, sehat, dan glowing!

 

Sumber:

Agustin, d. S. (2022, Mei 14). Kenali Penyebab dan Cara Mengatasi Blackhead. Kesehatan. https://www.alodokter.com/kenali-penyebab-dan-cara-mengatasi-blackhead

Komedo. (n.d.). P2K Stekom. Retrieved February 1, 2025, from https://p2k.stekom.ac.id/ensiklopedia/Komedo#cite_note-:1-1

Lestari, d. M. A. (2023, September 6). Komedo Putih. Masalah Kulit. https://www.klikdokter.com/penyakit/masalah-kulit/komedo-putih?srsltid=AfmBOoqZl1okIC_wxJK_UWhQf2OVwwiWHCPzdqaY3p1427KvWGMnY6CX